Masyarakat Indonesia Bersatu dalam Aksi Bela Palestina di Monas Jakarta

- 5 November 2023, 08:55 WIB
Massa aksi bela Palestina di Monumen Nasional (Monas) RI, Jakarta Pusat pada Minggu, 5 November 2023.
Massa aksi bela Palestina di Monumen Nasional (Monas) RI, Jakarta Pusat pada Minggu, 5 November 2023. /Pikiran Rakyat/Oktaviani /

VIBES SUMATRA - Aksi akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina dimulai di Monumen Nasional (Monas) RI, Jakarta Pusat. Pantauan langsung di lokasi, banyak anak-anak dan perempuan yang hadir dalam aksi ini.

Mereka mengibarkan bendera Indonesia dan Palestina sambil menyuarakan slogan #freepalestina. Bahkan, seluruh masyarakat dari berbagai latar belakang dengan penuh semangat bernyanyi bersama.

Tidak hanya itu, sejumlah tokoh terkemuka tampak hadir dalam acara ini, termasuk Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, dan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Ketua DPR Puan Maharani juga turut hadir.

Di antara tokoh lain yang hadir adalah eks Wakil Presiden Jusuf Kalla, eks Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din Syamsuddin, dan bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, yang juga terlihat di tengah-tengah aksi besar ini.

"Tanpa membedakan siapa pun dan semua tokoh-tokoh yang diundangan, kami melayangkan undangan," ujar pembawa acara di lokasi pada Minggu 5 November 2023, seperti dilansir Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: Kirim Bantuan Kemanusiaan ke Gaza, Presiden Jokowi: Indonesia Tetap Setia Bersama Palestina!

Aksi ini merupakan bentuk kecaman dari masyarakat Indonesia terhadap agresi Israel di Palestina yang dilakukan tanpa pandang bulu.

Dalam agenda ini, beberapa tokoh agama, ormas, dan kelompok masyarakat lainnya memberikan pidato-pidato yang menyuarakan dukungan untuk kemerdekaan Palestina.

Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah, Cholil Nafis, menyatakan bahwa aksi bela Palestina ini adalah bagian dari serangkaian aksi sebelumnya sebagai tanggapan terhadap agenda serupa yang berlangsung di berbagai negara.

Halaman:

Editor: Azwar Anas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah